You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jakbar Siapkan Skenario Penanganan Genangan
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

Jakbar Siapkan Skenario Penanganan Genangan

Jadi simulasi ini nantinya air kita tampung di waduk, kalo laut surut, kita buang. Tapi, jika air laut pasang, ya kita simpan

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat, menyiapkan sejumlah skenario untuk mengantisipasi genangan. Selain pengurasan saluran dan pengosongan waduk, mobil damkar juga akan disiagakan di wilayah permukiman untuk menyedot genangan.

Kasudin Tata Air Jakarta Barat, Imron mengatakan, pihaknya menyiapkan beberapa manajamen aliran air untuk menghadapi genangan. Sejumlah waduk telah dikosongkan untuk menampung air. Sementara pintu air disiapkan untuk mengatur aliran air, sehingga saat hujan turun aliran air dapat diatur untuk menghindari penumpukan.

"Jadi simulasi ini nantinya air kita tampung di waduk, kalau laut surut, kita buang. Tapi, jika air laut pasang, ya kita simpan," ujarnya, Selasa (9/2).

Untuk menghadapi pasang air laut, Imron mengaku memprioritaskan penanganan kawasan Kali Semonggol (Kalideres) dan Kapuk (Cengkareng). Sebab, Kali Semogol yang berada di pinggir laut merupakan daerah rawan banjir dan saat ini pemasangan sheet pile belum rampung.

Selain itu, pengurasan saluran mikro dan makro terus digencarkan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3691 personFolmer
  2. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye971 personTiyo Surya Sakti
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye938 personFolmer
  4. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye891 personFolmer
  5. Dinsos DKI Luncurkan SiPending Emas Mobile

    access_time18-11-2024 remove_red_eye827 personAldi Geri Lumban Tobing